Pantauan di Pasar Festival, Jalan HT Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (1/3/2018), sekitar pukul 13.00 WIB, puluhan warga tampak berkumpul di trotoar. Ada juga motor ojek online yang diparkir di pinggir jalur lambat depan Pasar Festival.
Lalu lintas di depan sepanjang Pasar Festival tersendat. Baik mobil maupun motor kesulitan melintasi jalan tersebut karena banyak motor yang diparkir di pinggir jalan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut salah satu pengendara ojek online yang kerap mangkal di Pasar Festival, 'hujan duit' akan kembali terjadi hari ini. Informasi yang mereka terima menyebutkan 'hujan duit' akan digelar pada pukul 12.30 WIB, hari ini.
"Ya kan kemarin ada tuh 'hujan duit', mungkin warga dengar jadi pada ke sini. Kemarin tuh ada yang bilang 3 hari sampe besok, jam setengah 1," kata salah satu pengemudi ojek online yang enggan disebutkan identitasnya di lokasi.
Namun, hingga pukul 13.00 WIB, 'hujan duit' tidak juga terjadi. Saran si pengemudi ojek online, seharusnya panitia memberi tahu warga ada-tidaknya 'hujan duit'.
"Kalau begini kan kasihan warga, panas-panasan. Harusnya panitia ngasih tahu nih, nggak jadi 'hujan duitnya'," terang si pengemudi ojek online.
Hujan duit di depan Pasar Festival pertama kali terjadi kemarin. Menurut Kapolsek Setiabudi AKBP Irwan Zaini Adib, hujan duit di Pasar Festival dalam rangka promosi.
"Info sementara, dalam rangka promosi aplikasi kuis di internet," jelas Irwan saat dimintai konfirmasi kemarin.
(nvl/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini