Mini Bus Tabrak Separator di Slipi, Lalin Padat

Mini Bus Tabrak Separator di Slipi, Lalin Padat

Arief Ikhsanudin - detikNews
Senin, 26 Feb 2018 05:48 WIB
Ilustrasi kecelakan lalu lintas (Ilustrasi oleh Edi Wahyono)
Jakarta - Sebuah mobil mini bus dengan nomor kendaraan B 1557 UP terbalik di Jalan S Parman, Slipi, Palmerah, Jakarta Barat. Mobil tersebut menabrak separator busway di sebrang Slipi Jaya arah Semanggi.

"Kejadaiannya 10 menit lalu, ini kecelakaan tunggal menabrak sparator busway. Seperti itu informasinya (sampai terbalik)," ucap petugas NTMC Polri, Ansori saat dihubungi detikcom, Senin (26/2/2018).

Posisi mobil nahas itu terbalik di tengah jalan. Akibatnya terjadi kepadatan lalu lintas di sekitar lokasi kejadian.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Lalu lintas cukup padat menjelang lokasi. Namun tidak signifikan. Setelah itu kembali normal," kata Ansori.

Belum ada infomrasi mengenai korban jiwa atas kejadian itu. Sampai saat ini, polisi masih melakukan evakuasi terhadap mobil tersebut.

(aik/nvl)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads