Ratusan Marinir Siap Taklukkan Selat Sunda dengan Renang dan Dayung

Ratusan Marinir Siap Taklukkan Selat Sunda dengan Renang dan Dayung

Bahtiar Rifa'i - detikNews
Rabu, 21 Feb 2018 13:33 WIB
Foto: ist.
Cilegon - Ratusan personel marinir dari satuan di berbagai daerah mulai memadati daerah Bakauheni dan Merak. Rencananya, mereka akan mengadu kemampuan renang dan dayung melintasi Selat Sunda.

Kadispen Kormar Letkol Marinir Ali Sumbogo mengatakan adu kemampuan melintasi Selat Sunda ini akan diadakan pada Jumat (2/3/2018). Personel marinir dari berbagai daerah, menurutnya, sudah siap bertempur untuk menaklukkan ganasnya Selat Sunda.

Marinir dari Pasmar-1 Surabaya berangkat menggunakan KRI Doktor Soeharso (SHS-990) yang ada di Belawan atau Yonmarhanlan-1 Belawan juga menurutnya sudah diberangkatkan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Mereka akan bertarung untuk menaklukkan Selat Sunda. Para prajurit akan mengadu kemampuan renang dan dayung pada 2 Maret malam hari," kata Ali Sumbogo dalam rilis yang diterima detikcom, Serang, Banten, Rabu (21/2).

Para prajurit ini, menurutnya, akan melakukan start dari Dermaga Bakau Jaya Bakauheni, Lampung, dan berakhir di Pantai Pulorida, Tanjung Sekong, Merak, keesokan harinya.

Sumbogo menambahkan prajurit yang terdaftar dalam adu kemampuan renang ini ada 49 tim dengan jumlah 251 atlet. Sedangkan dayung ada 52 tim dengan 416 atlet. Rinciannya adalah jajaran Korps Marinir Renang dan instansi militer di luar marinir. Selain itu, ada warga sipil dan klub.

"Kegiatan ini untuk menguji kemampuan prajurit marinir dalam berenang dan berdayung yang memang harus dimiliki prajurit," ujarnya.

Sebagai bentuk pengamanan, menurutnya, disiapkan juga sea rider, perahu karet, KRI, dan helikopter yang memantau jalannya adu kekuatan ini. (bri/asp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads