"Bu Asma Dewi hadir, pasti," ucap pengacara Asma Dewi, Nurhayati, kepada wartawan, Selasa (20/2/2018).
Sidang dijadwalkan mulai pukul 14.00 WIB di ruang sidang 4, PN Jaksel. Nurhayati menyebut pleidoi akan dibacakan pengacara, serta ada pula yang dibaca sendiri oleh Asma Dewi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Secara terpisah, Kepala Humas PN Jaksel Achmad Guntur menyebut agenda persidangan yaitu pembacaan pleidoi seharusnya dilakukan pada Selasa, 13 Februari lalu. Namun karena ada ketidaksiapan, maka sidang ditunda menjadi hari ini.
"Asma Dewi diagendakan hari ini adalah pembacaan pleidoi atau pembelaan yang di mana minggu lalu Selasa (13/2) dirinya menyatakan belum siap sehingga ditunda menjadi hari ini," ucap Guntur ketika ditemui di ruangannya.
Sebelumnya, Asma Dewi diketahui keluar dari tahanan pada Minggu (18/2) karena masa penahanannya telah berakhir. Jaksa pun mengatur strategi lantaran proses persidangan Asma Dewi masih berlangsung. Salah satunya mengecek status cegah ke luar negeri Asma Dewi. (dhn/dhn)











































