Jawaban PDIP Soal Waktu Deklarasi Dukungan ke Jokowi di Pilpres 2019

Jawaban PDIP Soal Waktu Deklarasi Dukungan ke Jokowi di Pilpres 2019

Haris Fadhil - detikNews
Sabtu, 17 Feb 2018 10:57 WIB
Jokowi. (Foto: Ari Saputra/detikcom).
Jakarta - PDIP belum memastikan kapan dukungan untuk Presiden Joko Widodo maju dalam pemilihan presiden 2019 akan diumumkan. Pihak PDIP masih menunggu waktu yang tepat.

"Untuk momentumnya, waktu yang tepat, kongres telah menyerahkan ke Ibu Megawati Soekarnoputri (Ketum PDIP, red). Tentu saja bagi kami ini merupakan satu kesatuan kepemimpinan negara dari calon presiden dengan calon wakilnya. Jadi tunggu saja," kata Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di Hotel Grand Mercure Harmoni, Jakarta, Sabtu (17/2/2018).


Pernyataan itu disampaikan Hasto jelang acara Rekapitulasi Nasional Hasil Verifikasi dan Penetapan Parpol Peserta Pemilu 2019. Ia menyebut PDIP selalu memberi kesempatan kedua bagi pemimpin yang berkinerja baik.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tradisi yang dibangun PDI Perjuangan, jangankan untuk presiden untuk kepala daerah pun kami selalu memberikan kesempatan dua kali bagi yang berkinerja baik," ucap Hasto.

Dia menyatakan berdasarkan hasil survei, masyarakat puas dengan kepemimpinan Jokowi. Salah satunya, kata Hasto, karena Jokowi kerap blusukan dan mengambil keputusan di tengah-tengah masyarakat.


"Penilaian masyarakat melalui survei bahwa menyatakan puas dengan kepemimpinan pak Jokowi. Dengan kepemimpinannya blusukan berada di tengah rakyat solusi di tengah rakyat," ujarnya.

Seperti diketahui, partai-partai pendukung Jokowi yang telah mengumumkan akan kembali mengusungnya di Pilpres 2019 adalah Golkar, NasDem, PPP, dan Hanura. PDIP sendiri belum memutuskan soal calon yang akan didukungnya kembali di Pilpres 2019. (haf/elz)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads