Pantauan detikcom, di lokasi pukul 20.30 WIB, Senin (5/2/2018), air masuk ke rumah dan toko milik warga. Ketinggian air di atas lutut orang dewasa.
Warga tampak memindahkan barang berharganya ke tempat yang lebih tinggi. Namun di tengah lokasi banjir, masih terlihat ayam dalam kurungan yang belum dipindahkan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Salah seorang warga, Sari (38), mengatakan dirinya sempat diingatkan dari pagi bahwa bakal ada banjir di Rawajati. Dia pun disarankan pindah ke tempat pengungsian namun masih bertahan di dekat flyover.
"Kita disaranin ke Bina Warga cuman takut penuh. Nggak mau nyoba kesana, kecuali kalau airnya makin naik," ujarnya.
Sari menuturkan bantuan makanan telah dia terima. Dia juga berharap ada bantuan untuk keperluan bayi.
"Kalay ada bantuan kami butuh keperluan untuk bayi seperti popok dan susu juga keperluan wanita," ujarnya. (knv/ams)