PDIP Tunjuk Basarah Jadi Panglima Perang Pemenangan Gus Ipul-Puti

Pilgub Jatim 2018

PDIP Tunjuk Basarah Jadi Panglima Perang Pemenangan Gus Ipul-Puti

Zaenal Effendi - detikNews
Sabtu, 03 Feb 2018 13:49 WIB
Foto: Ahmad Basarah. (Nur Indah Fatmawati/detikcom).
Surabaya - PDIP menunjuk Ahmad Basarah menjadi panglima perang pemenangan Saifullah Yusuf (Gus Ipul)-Puti Guntur Soekarno di Pilgub Jatim 2018. Basarah saat ini menjabat sebagai wasekjen PDIP.

"DPP sudah menunjuk panglima pertempuran di Jawa timur yakni Pak Ahmad Basarah," ujar Ketua Bapilu DPP PDIP Bambang DH dalam sambutannya pada rakerdasus PDIP di Empire Palace Surabaya, Jatim Sabtu (3/2/2018).

Gus Ipul, Puti Guntur, hingga Basarah saat rakerdasus PDIP.Gus Ipul, Puti Guntur, hingga Basarah saat rakerdasus PDIP. (Foto: Zaenal/detikcom)

Jauh sebelum ini, Basarah kerap ditunjuk Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri untuk konsolidasi pemenangan Gus Ipul. Lebih lanjut, Bambang mengungkapkan alasan digelarnya rakerdasus PDIP.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Intinya (Rakerdasus) sosialisasi paslon dan meneguhkan komitmen merebut kemenangan dan ada visi misi paslon serta instruksi dari Ketua Umum," ungkap Bambang.

Ia juga meminta 2.500 kader yang merupakan pengurus DPC dan PAC se Jawa Timur bersatu dan siap bertarung memenangkan Gus Ipul-Puti.

Sementara Sekretaris DPD PDIP Jatim yang juga Ketua Panitia Rakerdasus Sri Untari sebelum menutup sambutannya mengungkapkan kerinduan PDIP yang sudah 10 tahun tidak mempunyai waki di jajaran eksekutif.

"Kami sudah rindu, sudah 10 tahun kami tidak punya wakil di eksekutif. Maka dari itu kami berharap kawan kawan bersatu dan yakin menang untuk Gus Ipul-Mbak Puti," ujar Untari. (ze/dkp)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads