Pantauan detikcom pukul 10.10 WIB di Hotel Manhattan, Setiabudi, Jakarta Selatan, Senin (15/1/2018), OSO terpantau berada di sebuah ruangan. Dia tampak berbincang bersama pengurus Hanura lainnya.
Rapat saat ini belum dimulai. Sebagian pengurus Hanura juga terlihat sudah memenuhi ruangan rapat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya diberitakan, pengurus Hanura yang menggelar rapat di Hotel Ambhara memecat Oesman Sapta Odang (OSO) dari jabatan ketum. Loyalis OSO menyebut pemecatan itu sebagai tindakan ilegal.
Ketua Bidang Organisasi Hanura Benny Rhamdani menyebut rapat resmi partai terletak di Hotel Manhattan hari ini, (15/1/2017). Benny mengatakan agenda rapat di luar itu adalah rapat tak resmi.
"Rapat resmi itu di Hotel Manhattan, kami tak pernah tahu ada rapat di luar Manhattan. Kami juga tak tahu siapa yang kumpul di sana, pastinya kalau di luar Manhattan itu rapat liar," kata Benny. (knv/nvl)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini