HUT Ke-45 PDIP, Tumpeng Pertama Diberikan Megawati untuk Jokowi

HUT Ke-45 PDIP, Tumpeng Pertama Diberikan Megawati untuk Jokowi

Danu Damarjati, Gibran Maulana Ibrahim - detikNews
Rabu, 10 Jan 2018 15:58 WIB
HUT Ke-45 PDIP, Tumpeng Pertama Diberikan Megawati untuk Jokowi
Potong tumpeng di HUT PDIP. (Danu Damarjati/detikcom)
Jakarta - Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri memimpin pembukaan perayaan HUT ke-45 PDIP. Dia memberikan tumpeng pertama untuk Presiden Joko Widodo.

Setelah menyampaikan pidato dalam HUT ke-45 PDIP, Presiden Jokowi diminta tetap berada di panggung. Megawati bersama jajaran PDIP, seperti Sekjen Hasto Kristiyanto, lalu naik ke panggung.

Megawati kemudian mengundang perwakilan senior partai, perwakilan DPC, dan perwakilan kepala daerah dari PDIP. Dia juga meminta sejumlah tamu undangan naik ke podium, termasuk Wapres Jusuf Kalla.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT




"Yang merasa ketua umum (maju)," ucap Megawati di lokasi acara, JCC Senayan, Jakarta, Rabu (10/1/2018).

HUT ke-45 PDIP, Tumpeng Pertama Diberikan Megawati untuk JokowiHUT PDIP (Danu Damarjati/detikcom)

Mereka yang naik ke panggung adalah Ketum Golkar Airlangga Hartarto, Ketum PPP Romahurmuziy, Ketum PAN Zulkifli Hasan, dan Ketum Perindo Hary Tanoe. Senior partai, Sabam Sirait, diminta maju sebagai tokoh deklarator partai.

Kemudian Megawati memotong tumpeng sebagai simbol peringatan HUT PDIP. Potongan tumpeng pertama dia berikan kepada Presiden Jokowi, kemudian ke Wapres JK, Sabam Sirait, dan berlanjut ke yang lain. (elz/tor)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads