Budi Gunawan, Hary Tanoe, hingga Tsamara Amany Hadiri HUT PDIP Ke-45

Budi Gunawan, Hary Tanoe, hingga Tsamara Amany Hadiri HUT PDIP Ke-45

Gibran Maulana Ibrahim - detikNews
Rabu, 10 Jan 2018 14:03 WIB
Budi Gunawan dan M Prasetyo di HUT PDIP. (Gibran Maulana Ibrahim/detikcom)
Jakarta - Sejumlah tokoh menghadiri HUT PDIP ke-45. Mereka berdatangan masuk ke Assembly Hall JCC, Jakarta, tempat dilangsungkannya acara.

Pantauan di lokasi, Rabu (10/1/2018), tokoh-tokoh itu berdatangan secara bergelombang. Dari menteri hingga politikus hadir di acara partai berlambang banteng moncong putih itu.

Hadir di lokasi beberapa politikus dari berbagai partai. Seperti Sekjen PPP Arsul Sani, Sekjen NasDem Johnny G Plate, Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketum Perindo Hary Tanoesodibjo, dan Ketua PSI Tsamara Amany.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Dari kalangan menteri, hadir di antaranya Menkeu Sri Mulyani, Mendagri Tjahjo Kumolo, serta Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki. Sejumlah kepala lembaga juga hadir. Mereka di antaranya Jaksa Agung HM Prasetyo, Triawan Munaf, dan Kepala BIN Jenderal (Purn) Budi Gunawan (BG).

Selain itu, ada tokoh-tokoh nasional yang turut hadir di acara HUT PDIP. Seperti mantan wapres Try Soetrisno dan Boediono.

Acara HUT PDIP rencananya digelar pada pukul 14.00 WIB. Presiden Joko Widodo direncanakan akan memberikan sambutan. (gbr/elz)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads