Resmikan Fasilitas di RSUD Budhi Asih, Sandiaga Doakan Pasien

Resmikan Fasilitas di RSUD Budhi Asih, Sandiaga Doakan Pasien

Marlinda Oktavia Erwanti - detikNews
Jumat, 05 Jan 2018 11:33 WIB
Resmikan Fasilitas di RSUD Budhi Asih, Sandiaga Doakan Pasien
Foto: Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menghadiri peringatan HUT ke-29 RSUD Budhi Asih. (Marlinda-detikcom)
Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menghadiri peringatan HUT ke-29 RSUD Budhi Asih. Acara ini sekaligus untuk meresmikan Ruang NICU, Cathlab, Serta Masjid di Lingkungan RSUD Budhi Asih, Jakarta Timur.

Pantauan detikcom, Jumat (5/1/2018), Sandi tiba di lokasi sekitar pukul 10.38 WIB. Sandi tampak mengenakan pakaian sadariah warna putih dipadukan dengan selendang Betawi hijau dan peci hitam.

Kedatangan Sandi disambut oleh Wakil Wali kota Jakarta Timur M Anwar, Kepala Kesehatan DKI Koesmedi Priharto, Kepala Biro Dikmental Hendra Hidayat, dan Dirut RSUD Budhi Asih I Nyoman Banjar. Puluhan pasien dan pengunjung rumah sakit juga tampak antusias menyambut kedatangan Sandi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Pak Sandi," seru salah satu pasien yang berada di ruang tunggu rumah sakit.

"Saya pasien pak," lanjutnya masih antusias.


Sandi yang tengah berjalan menuju ruangan yang akan digunakan acara kemudian menghentikan langkahnya. Dengan senyum yang mengembang ia kemudian menyalami satu persatu ibu-ibu yang sedari tadi memanggilnya.

"Pak saya abis dioperasi," cerita seorang nenek yang tampak menunjukkan salah satu matanya yang diperban.

"Abis operasi apa ibu?," tanya Sandi sembari menyalami nenek tersebut.

"Operasi katarak pak," jawab si nenek yang mengenakan kerudung merah itu.

"Cepet sembuh ya ibu," timpal Sandi.


Usai menyapa warga, Sandi kemudian melanjutkan perjalanannya menuju ruangan acara. Sandi tampak memasuki lift bersama rombongan. (nvl/nvl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads