Insiden tabrakan terjadi di Jalan Simpang Mata Ie-Seuneulop, Desa Lam Raya, Kecamatan Montasik, Kabupaten Aceh Besar, Aceh, Selasa (2/1/2018) sekitar pukul 08.30 WIB. Saat itu motor Suzuki Shogun tanpa pelat yang dikendarai korban melaju dari arah Simpang Mata Le menuju arah Seuneulop.
Motor korban berjalan satu arah dengan motor Suzuki Shogun SP berpelat nomor BL-3502-LQ yang dikendarai polisi, Ramadan (32). Saat tiba di lokasi, motor korban melaju dengan kecepatan tinggi dan tidak melihat Ramadan berbelok.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Akibat kecelakaan tersebut, Badrun meninggal di lokasi, sedangkan Ramadan mengalami luka ringan. Kendaraan yang terlibat kecelakaan kini sudah diamankan polisi.
"Hasil olah tempat kejadian perkara laka lantas terjadi di jalur kanan jalan dari arah Simpang Mata Ie menuju Seuneulop," jelas Sandy. (asp/asp)











































