Kasus pencurian ini bermula saat korban bernama Muhammad Salam hendak bermalam di Apartemen Kalibata City sekitar pukul 23.00, Selasa (27/12). Salam lalu menitipkan motornya di tempat penitipan yang dikelola oleh warga setempat di samping Kalibata City, Jakarta Selatan.
Namun saat Salam kembali lagi ke tempat penitipan tersebut sekira pukul 01.00 WIB, motornya telah raib. Menurut keterangan penjaga, motor itu dibawa oleh tiga orang pemuda yang mengaku sebagai teman Salam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Lalu kita kembangkan dan pada Kamis siang sekitar pukul 13.00 WIB, tim buser Polsek Pancoran berhasil menangkap saudara HN alias Aji di sekitar Tebet berikut barang bukti satu unit sepeda motor Yamaha Mio tahun 2007," kata Kapolsek Pancoran Kompol M. Budiyono dalam keterangannya, Jumat (29/12/2017). (knv/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini