"Persiapan banyak dilakukan terutama disiapkan juga kursi kursi mengingat setiap tahun umat-umat yang datang satu kali misa 5.000-an sampai 6.000-an jadi kami menambah kapasitas kursi," kata Humas Gereja Katedral Susyana Suwadie di Gereja Katedral, Jalan Katedral, Jakata Pusat, Minggu (24/12/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dari segi pengamanan, katedral sendiri untuk lingkup dalam internal, itu didukung oleh tim lingkup dalam internal yang berjumlah 50 orang, untuk pengamanan di luar gereja, aparat yang akan mendukung," papar Susyana
.
Katedral bekerja sama dengan Masjid Istiqlal untuk penyediaan lahan parkir bagi jemaat gereja. Selain masjid istiqlal, sekolah Santa Ursula dan Kantor pos juga dijadikan lahan parkir untuk jemaat katedral.
"Sampai sekarang pun masih menjalin hubungan yang sangat baik sehingga di hari natal atau paskah kan disiapkan lahan parkir di Istiqlal bagi umat, selain itu ada di sekolah Santa Ursula dan kantor pos," ujar Susyana. (rvk/rvk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini