Sidak Sembako di Pasar Senen, Polisi Siap Tindak Tegas Tengkulak

Sidak Sembako di Pasar Senen, Polisi Siap Tindak Tegas Tengkulak

Indra Komara - detikNews
Jumat, 22 Des 2017 14:32 WIB
Sidak Sembako di Pasar Senen, Polisi Siap Tindak Tegas Tengkulak
Foto: dok. Istimewa
Jakarta - Polisi melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Senen, Jakarta Pusat, dalam rangka operasi pasar jelang libur Natal dan Tahun Baru. Polisi siap menindak tegas apabila ada tengkulak yang 'bermain' harga.

"Ini kita awasi agar tidak ada yang memanfaatkan situasi Natal dan Tahun Baru untuk 'mainkan' harga. Kalau ada yang 'main', kita tindak," ujar Kapolres Jakarta Pusat Kombes Roma Hutajulu ketika dihubungi detikcom, Jumat (22/12/2017).

Saat melakukan sidak, Roma mengecek langsung harga-harga sembako di Pasar Senen. Sejauh ini, menurutnya, kenaikan harga beberapa sembako normal.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Harga cabai rawit merah dan cabai merah keriting ada kenaikan. Kenaikan itu karena dari pusatnya juga sudah naik. Jadi pedagang naikkan harga dan itu normal," ucap Roma.

"Harga daging normal, bawang normal, beras ada kenaikan sedikit karena di pusatnya di Cipinang juga naik. Kalau di pusatnya tidak naik, tidak ada kenaikan harga cabai dan besar," ujar Roma.

Dalam sidak itu, Roma ditemani Kabag Ops Restro Jakarta Pusat AKBP Ronald Purba, Pasi Ops Kodim Jakarta Pusat Mayor TNI Agung, Sekertaris Kota (Sekko) Jakarta Pusat Iqbal Akbarudin, Kapolsek Senen Kompol Indra Tarigan, Danramil Senen Mayor Ketut Budiono, Kepala Pasar Blok III/VI Yamin Pane, dan Kasi Humas Polres Jakarta Pusat Kompol Suyatno. (dhn/idh)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads