Idrus Siap 'Didepak', Ibnu Munzir-Ace Hasan Masuk Bursa Sekjen Golkar

Idrus Siap 'Didepak', Ibnu Munzir-Ace Hasan Masuk Bursa Sekjen Golkar

Andhika Prasetia - detikNews
Senin, 18 Des 2017 18:23 WIB
Yorrys Raweyai (Andhika Prasetia/detiikcom)
Jakarta - Kursi Sekjen Golkar ramai dibahas seiring dengan diangkatnya Airlangga Hartarto menjadi ketua umum pengganti Setya Novanto. Politikus kawakan Golkar, Yorrys Raweyai, memiliki jagoannya.

"Memang Idrus Marham sendiri kita bisa lihat sekjen kan administrasi, orang satu sudah matang di dalam Golkar," ujar Yorrys di gedung JCC, Senayan, Jakarta, Senin (18/12/2017).

Yorrys memprediksi kursi Sekjen Golkar akan diisi nama baru. Nama-nama politikus Golkar lintas generasi dari Happy Bone, Ibnu Munzir, hingga Ace Hasan Syadzily masuk bursa sekjen.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Idrus Siap 'Didepak', Nama Ibnu Munzir-Ace Hasan Masuk Bursa SekjenIbnu Munzir (Zuanita/detikcom)

Yorrys juga menyebut nama Andi Sinulingga, yang akrab disapa Ucok. "Ada si Ibnu Munzir, ada Happy Bone, ada Ace Hasan. Kalau lintas generasi ada Ucok, semua banyak yang bagus-bagus, sekarang era milenial. Jangan abdul lagi 'abang zaman dulu'," tambahnya.

Menurut Yorrys, Idrus bisa saja dipertahankan sebagai sekjen. Namun, jika dimintai saran, Yorrys tak menjagokan Idrus sebagai sekjen lagi.

Idrus Siap 'Didepak', Nama Ibnu Munzir-Ace Hasan Masuk Bursa SekjenAce Hasan (Ari Saputra/detikcom)

"Bisa saja kalau dia rasa cocok," kata Yorrys.

"Kalau saya tidak," tambahnya saat ditanya apakah perlu mempertahankan Idrus.

Idrus Siap 'Didepak', Nama Ibnu Munzir-Ace Hasan Masuk Bursa SekjenKetua Pemenangan Pemilu Sumatera I DPP Partai Golkar Andi Sinulingga (Fida/detikcom)

Sebelumnya, muncul desakan revitalisasi pengurus di tubuh DPP menjelang munaslub. Idrus mengaku tak ada masalah jika dirinya diganti atau 'didepak' dari posisi sekjen.

"Terserah semua," kata Idrus di kantor DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Neli Murni, Jakarta Barat, Minggu (17/12). (dkp/elz)



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads