Seperti dilihat dalam akun Twitter TMC Polda Metro Jaya, @TMCPoldaMetro, peristiwa itu terjadi pada pukul 23.30 WIB, Senin (11/12). Dalam foto yang diunggah di akun Twitter TMC Polda Metro Jaya, terlihat polisi mencoba menderek mobil yang terbakar itu.
"Honda Freed B-1889-Z terbakar di turunan jembatan layang Antasari (arah ke TB Simatupang) dan sudah dalam penanganan Polri," tulis akun tersebut seperti dilihat detikcom, Selasa (12/12/2017) dini hari.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Belum dapat dipastikan penyebab terbakarnya mobil. Juga belum ada informasi mengenai ada-tidaknya korban akibat peristiwa itu. (aik/elz)











































