Menhan ke Marsekal Hadi: Jaga Loyalitas ke Presiden

Menhan ke Marsekal Hadi: Jaga Loyalitas ke Presiden

Haris Fadhil - detikNews
Sabtu, 09 Des 2017 12:58 WIB
Menhan Ryamizard Ryacudu (Agung Pambudhy/detikcom)
Jakarta - Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu berharap Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto bisa memimpin TNI menjadi lebih baik. Loyalitas kepada Presiden Joko Widodo harus dijaga.

"Harus lebih baik lagi. Saya percaya karena dia irjen saya dulu, saya yakin kemampuannya," kata Ryamizard di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Sabtu (9/12/2017).

Ryamizard berpesan agar Hadi menjaga loyalitas kepada Presiden Joko Widodo. Hadi juga diminta menjaga soliditas TNI.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tantangan akan lebih berat, harus bekerja keras dan menyolidkan TNI. Nggak boleh pecah-pecah, harus satu kebijakan. Kemudian loyalitas harus tegak lurus langsung ke Presiden. Nggak boleh belok-belok," tegas Ryamizard.

Hari ini Marsekal Hadi menerima tongkat komando Panglima TNI dari Jenderal Gatot Nurmantyo. Sertijab dilakukan sehari setelah Marsekal Hadi dilantik Presiden Jokowi, Jumat (8/12). (fdn/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads