Masuk Bursa Cawapres 2019, Anies: Saya Fokus Antisipasi Banjir

Masuk Bursa Cawapres 2019, Anies: Saya Fokus Antisipasi Banjir

Mochamad Zhacky - detikNews
Selasa, 05 Des 2017 14:43 WIB
Masuk Bursa Cawapres 2019, Anies: Saya Fokus Antisipasi Banjir
Foto: Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (Arief-detikcom)
Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan enggan mengomentari soal namanya yang masuk bursa cawapres menurut lembaga survei. Anies mengaku fokus mengantisipasi banjir di DKI.

"Baru mulai di Jakarta, kami jalani. Sekarang saya lagi fokus soal antisipasi banjir, masalah keluhan warga. Sekarang saya fokus di situ," ujar Anies saat dimintai tanggapan di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (5/12/2017).



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelumnya, hasil survei Indo Barometer menyatakan Anies sebagai calon terkuat untuk mendampingi Prabowo dalam Pilpres 2019. Anies mengungguli tokoh-tokoh politik lain seperti Presiden PKS Shohibul Iman dan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.

"Kalau begini Pak Prabowo tingkat kesukaannya harus ditingkatkan. Anies Baswedan cukup tinggi karena melalui Pilkada Jakarta," kata Direktur Eksekutif Indo Barpmeter M Qodari dalam pemaparan hasil survei bertajuk 'Siapa Penantang Potensial Jokowi di 2019?' di Hotel Atlet Century, Senayan, Jakarta, Minggu (3/11/2017).

Berikut hasil survei simulasi yang dilakukan Indo Barometer terhadap empat pasangan Prabowo:

1. Prabowo Subianto - Anies Baswedan 31,7%
2. Prabowo Subianto - M Sohibul Iman 16,3%
3. Prabowo Subianto - Zulkifli Hasan 4,1%
4. Prabowo Subianto - Muhaimin Iskandar 2,6%
5. Rahasia 3,4%
6. Belum memutuskan 4,8%
7. Tidak akan memilih 1,8%
8. Tidak tahu atau tidak menjawab 35,3%

(zak/idh)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads