Terkait pertanyaan itu, Gatot belum bisa memastikannya.
"Saya katakan nanti sajalah kita lihat," kata Gatot saat ditemui wartawan di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Selasa (5/12/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Gatot pun menegaskan, saat ini dirinya masih berstatus Panglima TNI. Yang terpenting menurutnya saat ini adalah bagaimana proses pergantian jabatan Panglima TNI yang dia emban saat ini berjalan mulus.
"Sekarang saya bagaimana perintah Pak Jokowi menyiapkan semuanya ini. Sekarang ini secara de facto dan de jure masih Panglima TNI, masih punya kesempatan untuk menyiapkan. Sehingga pada saat pergantian berjalan mulus semuanya karena itu yang harus dilakukan," jelas Gatot. (rjo/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini