Djohar mengatakan sejauh ini dia sudah mengantongi dukungan berupa fotokopi KTP sebanyak 56.568 lembar. Bukti dukungan ini kemudian diserahkannya ke KPUD Langkat pada Senin (27/11).
"Kita sudah menyerahkan 56.568 (lembar fotokopi KTP). Dukungan ini hampir semua di kecamatan (Kabupaten Langkat)," ujar Djohar saat berbincang dengan detikcom, Jumat (1/12/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tentu optimistis. Langkat ingin adanya perubahan dan kemajuan seperti ekonomi dan infrastruktur," imbuhnya.
Djohar memilih jalur independen karena bukan kader partai politik.
"Makanya memilih jalur perseorangan. Saya juga meminta dukungan partai (untuk Pilkada Langkat 2018)," pungkasnya. (gbr/gbr)











































