Pengunjung Keluar Mal Taman Anggrek, Lalin Macet

Pengunjung Keluar Mal Taman Anggrek, Lalin Macet

Audrey Santoso - detikNews
Minggu, 26 Nov 2017 22:37 WIB
Foto: Ilustrasi Kemacetan Lalu Lintas (detikcom/Basith Subastian)
Jakarta - Arus lalu lintas di Jalan Letjen S Parman, Jakarta Barat, tepatnya di sekitar pusat perbelanjaan Mal Taman Anggrek, terpantau macet malam ini. Kemacetan itu imbas kendaraan yang keluar dari mal.

"(Macet) itu imbas dari kendaraan yang keluar dari Taman Anggrek," kata petugas call center TMC Polda Metro Jaya, Brigadir Geri, saat dikonfirmasi detikcom pukul 22.15 WIB, Minggu (26/11/2017).

Geri mengatakan antrean kendaraan juga terjadi sampai simpang Tomang. Akibatnya, kendaraan dari arah Grogol ke Cawang dan yang hendak putar balik menuju Mal Taman Anggrek harus mengurangi kecepatan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dari arah Barat ke Timur juga (macet), dari arah Grogol tadi padatnya sampai ke bawah kolong Tomang," jelas Geri. (aud/idh)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads