Pantauan di lokasi, JIExpo Kemayoran, Jakpus, Rabu (15/11/2017), Jokowi tiba pukul 19.35 WIB. Ia datang ditemani Ketum NasDem Surya Paloh.
Saat tiba, ia disambut kader NasDem. Ada yang mengangkat bendera hingga mengajak selfie. Setelah itu, Jokowi dan Paloh duduk di bangku yang telah disediakan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Setelah itu, Jokowi memberikan amanatnya. Acara dilanjutkan pemukulan gong.
Adapun pejabat yang hadir antara lain Menko Polhukam Wiranto, Menteri Perikanan dan Kelautan Susi Pudjiastuti, Menteri Agraria dan Tata Ruang Sofyan Djalil, Jaksa Agung M Prasetyo, serta Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo.
Juga hadir Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, serta Menteri Desa PDTT Eko Putro Sandjojo. (fai/dkp)











































