Keluarga dr Letty: dr Helmi Pemalas dan Sering Pindah Kerja

Keluarga dr Letty: dr Helmi Pemalas dan Sering Pindah Kerja

Ibnu Hariyanto - detikNews
Jumat, 10 Nov 2017 15:19 WIB
dr Ryan Helmi (Foto: dok. Istimewa)
Jakarta - Keluarga almarhum dr Letty menilai dr Helmi seorang yang pemalas dan kasar. Keluarga juga menyebut Helmi tak memiliki kerjaan tetap.

"Helmi ternyata serabutan, jadi sering pindah-pindah kerja dia itu," kata kakak dr Letty, Afifi Bahtiar, di rumah duka kepada wartawan, Jumat (10/11/2017).



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Afifi mengatakan Helmi juga tak pernah memberi nafkah setelah keduanya menikah. Bahkan Helmi setiap hari hanya di rumah.

"Suami ini malas, kerjaannya di rumah saja terus. Nah, yang bantuin dia cari kerja itu ya Letty," ujar dia.



Afifi menyebut, setelah menikah, keduanya tinggal di rumah kontrakan. Keduanya pernah terlibat KDRT. Helmi bahkan sempat membawa kabur barang-barang.

"Semenjak KDRT itu, pindah, suami pindah, baju-baju dan isi rumah dibawa semua, nggak tahu kenapa. Satu mobil (yang diambil), kemudian baju-baju, mobil dibawa sejak proses di Pengadilan Agama sekitar 3 bulan yang lalu," urai dia.

[Gambas:Video 20detik]


Jenazah dr Letty telah dimakamkan di TPU Kemiri, Rawamangun, Jakarta Timur, siang tadi. Selama proses pemakaman, adik bungsu dr Letty, Maya, terus menangis histeris.

Saksikan video 20detik tentang pandangan psikolog mengenai tewasnya dr Letty di sini:

[Gambas:Video 20detik] (ibh/imk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads