Menlu akan Dampingi Jokowi di KTT ASEAN

Menlu akan Dampingi Jokowi di KTT ASEAN

Seysha Desnikia - detikNews
Kamis, 09 Nov 2017 13:55 WIB
Menlu akan Dampingi Jokowi di KTT ASEAN
Jubir Kemenlu Arrmanatha Nasir (Foto: Ari Saputra/detikcom)
Jakarta - Menteri Luar Negeri (Menlu) RI Retno LP Marsudi akan mendampingi Presiden Joko Widodo dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN. Mereka akan terbang ke Filipina Sabtu (11/11) sore nanti.

"Menurut rencana, Ibu Menlu akan mendampingi Bapak Presiden di KTT ASEAN. (Berangkat) sore hari tanggal 11 November, karena tanggal 12 Novembernya ada pertemuan persiapan pada tingkat menteri," ujar juru bicara Kemlu, Arrmanatha Nasir, di kantornya, Jalan Pejambon, Jakarta Pusat, Kamis (9/11/2017).


Arrmanatha menerangkan pada 12 November nanti, juga akan dilaksanakan pertemuan informal trilateral Indonesia, Filipina, dan Malaysia. Pertemuan ini merupakan tindak lanjut dari pertemuan trilateral di Filipina yang membahas situasi di Marawi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Pertemuan ini merupakan tindak lanjut dari pertemuan trilateral di Filipina pada saat adanya situasi ketegangan di Marawi," imbuhnya.


KTT ASEAN ini akan digelar pada tanggal 12-14 November di Manila, Filipina. Menurut Arrmanatha, di sela konferensi ini, Indonesia berusaha untuk melakukan pertemuan dengan Jepang, Selandia Baru, dan PBB.

"Kita sedang menjadwalkan pertemuan bilateral bapak presiden, antara lain dengan PM Abe, Sekjen PBB, dan PM Selandia Baru," papar Arrmanatha. (jbr/jbr)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads