Dalam pingitan, calon mempelai putri tidak diperbolehkan lagi keluar dari kediaman hingga keesokan harinya dia melaksanakan ijab kabul. Bahkan jika menerapkan aturan cukup ketat, ketika calon mempelai laki-laki datang menemui ayah calon mempelai putri pada malam menjelang pernikahan, calon putri tetap berada di kamar.
"Tujuannya adalah untuk menjaga keselamatannya. Selain itu, pastinya agar lebih konsentrasi berdoa meminta segala kebaikan untuk kehidupannya kelak setelah berumah tangga," ujar pelaku dan pengamat budaya Jawa Mufti Raharjo kepada wartawan, Selasa (7/11/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya, Kahiyang sudah buka suara saat ditanya tradisi pingitan. Kahiyang tertawa saat mendengar pertanyaan tersebut.
"Enggak (dipingit). Masih jalan ke mana-mana," kata Kahiyang di kediamannya, Jalan Kutai Utara, Sumber, Banjarsari, Minggu (29/10).
Ikuti perkembangan liputan Jokowi Mantu, klik di sini. (mbr/dkp)











































