Polisi Temukan Gunting yang Dipakai Pelaku Bunuh Samsiah di Depok

Polisi Temukan Gunting yang Dipakai Pelaku Bunuh Samsiah di Depok

Mei Amelia R - detikNews
Selasa, 07 Nov 2017 00:24 WIB
Foto: Dok. Istimewa
Jakarta - Satreskrim Polresta Depok melakukan olah TKP di lokasi pembunuhan Samsiah (40), di Pesona Mungil II, Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok. Di rumah majikan korban itu, polisi menemukan gunting yang diduga digunakan untuk membunuh korban.

"Tim Identifikasi menemukan dan mengamankan gunting yang diduga ada keterkaitan dengan pembunuhan korban di TKP," kata Kasat Reskrim Polresta Depok Kompol Putu Kholis Aryana dalam keterangannya kepada detikcom, Selasa (7/11/2017).

Polisi membawa gunting itu untuk selanjutnya dilakukan pemeriksaan sidik jari oleh tim Inafis. Polisi akan menelusuri jejak pelaku dari sidik jari itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ini olah TKP yang ketiga kalinya. Kami lakukan olah TKP berulang-ulang untuk mencari jejak pelakunya," imbuh Putu.

Saat ini, polisi masih menyelidiki motif pembunuhan warga asal Cianjur, Jawa Barat tersebut. Polisi telah memintai keterangan dari sejumlah saksi terkait pembunuhan itu.

Samsiah ditemukan tidak bernyawa pada Minggu (5/11). Sebelumnya, Samsiah ditinggal seorang diri oleh majikannya di rumah tersebut sejak Sabtu (4/11).

Samsiah tewas akibat luka tusuk di perut babian kanan dan memar pada wajah. Samsiah diketahui tengah mengandung bayi dengan usia kandungan 4 bulan saat ditemukan tewas itu. (mei/nkn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads