"Pertama-tama prihatin atas kejadian kecelakaan tersebut," kata Sandi di Lapangan Sunburst, BSD, Tangerang Selatan, Sabtu (4/11/2017).
Sandi juga mendoakan agar korban yang tertimpa parapet itu segera pulih dan dapat beraktvitas kembali.
"Semoga yang tertimpa, sekarang sudah pulang, tapi segera pulih. Bisa beraktivitas kembali," ujar Sandi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kedua, saya titip ke teman-teman MRT karena dikebut kan ini harus operation Maret 2019, jangan sampai aspek keselamatan dikompromikan. Kita harus jaga bahwa safety first," kata Sandi.
Ke depan, Sandi berharap setiap pembangunan infrastruktur dilengkapi analisis mengenai dampak lingkungan dan lalu lintas. Selain itu, sosialisasi pembangunan tersebut harus dipastikan cukup.
"Ke depan, kalau membangun infrastruktur, harus ada amdal lalin-nya dan harus dipastikan sosialisasinya cukup," tuturnya.
Pagar atau parapet proyek MRT di Jalan Wijaya, Jakarta Selatan (Jaksel), terjatuh saat proses pengangkatan pada Jumat (3/11). Parapet tersebut menimpa sepeda motor, tapi tak menimbulkan korban jiwa. (bag/bag)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini