Survei Populi: Susi, Khofifah, Sri Mulyani Menteri Berprestasi

Survei Populi: Susi, Khofifah, Sri Mulyani Menteri Berprestasi

Hary Lukita Wardani - detikNews
Kamis, 02 Nov 2017 13:31 WIB
Jumpa pers rilis survei Populi Center (Hary Lukita Wardani/detikcom)
Jakarta - Lembaga Populi Center merilis hasil survei tiga besar menteri paling berprestasi. Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti menduduki posisi pertama.

Survei dilakukan pada 19-26 Oktober 2017 di 34 provinsi di Indonesia. Jumlah sampel sebanyak 1.200 responden dan dipilih secara acak (multistage random sampling). Margin of error dalam survei sebesar -/+ 2,8% dengan tingkat kepercayaan 95%.

Selain soal pilpres, Populi merilis survei top three menteri paling berprestasi. Hasilnya, Susi berada di posisi pertama (37,9%), disusul Mensos Khofifah Indar Parawansa (8,2%), dan Menteri Keuangan Sri Mulyani (7,2%).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dari hasil survei ini menarik, top three diduduki oleh menteri perempuan," ujar moderator saat merilis hasil survei di kantor Populi, Slipi, Jakbar, Kamis (2/11/2017).

Kemudian, soal reshuffle. Sebanyak 41,4% masyarakat menyatakan reshuffle belum perlu dan tidak perlu dilakukan. Sedangkan 22,8% menyatakan siap dilakukan reshuffle. (lkw/dkp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads