Heboh Foto Ahok Hadir di Acara Keluarga, Ini Faktanya

Hoax or Not

Heboh Foto Ahok Hadir di Acara Keluarga, Ini Faktanya

Indah Mutiara Kami - detikNews
Kamis, 02 Nov 2017 10:23 WIB
Foto: Instagram Fifi Lety Indra (fli_tjahaja_purnama)
Jakarta - Beredar foto yang memperlihatkan sosok Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) tengah bersama keluarga besar. Foto itu membuat heboh netizen di media sosial karena Ahok saat ini diketahui sedang menjalani masa tahanan di rutan Mako Brimob.

Foto tersebut diunggah di akun Instagram adik Ahok, Fifi Lety Indra (fli_tjahaja_purnama). Dalam foto terlihat Ahok mengenakan kemeja kotak-kotak berwarna biru.

[Gambas:Instagram]



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tampak pula istri, anak, serta keluarga besar Ahok dalam foto tersebut. Sosok istri Ahok, Veronica Tan, di foto tersebut terlihat berambut panjang.

"Happy moment of 70 anniversary of grandparents," tulis Fifi di akun Instagram-nya.

Kepada detikcom, Fifi mengatakan foto itu diambil dua tahun yang lalu saat Ahok masih menjabat Gubernur DKI Jakarta. Fifi mengaku bingung ada orang yang mempergunakan foto itu untuk menyebarkan berita bohong.

"Itu dua tahun yang lalu saat acara anniversary ke-70 tahun kakek-nenek kita. Aku baru bikin Instagram 23 Oktober lalu dan nge-posting foto-foto lama. Saya nggak mau pusing. Yang penting kita hidup benar saja dan biar Allah yang bela," kata Fifi dalam pesan kepada detikcom, Kamis (2/11/2017). (nkn/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads