"Alhamdulillah, Indonesia punya dua modal dasar yang sangat penting terkait kerukunan antar umat beragama," ujar Din di Kantor Konferensi Waligereja Indonesia (KWI), Jalan Cut Mutia, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (30/10/2017)
Din mengatakan modal pertama adalah yang berasal dari agama. Menurutnya, agama mengajarkan manusia untuk hidup rukun dengan semua umat beragama.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kemudian Din mengatakan, Indonesia juga memiliki Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika yang menjadi landasan pemikiran utama masyarakat Indonesia.
"Kedua, Indonesia memiliki Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika," ucap Din.
Menurutnya, modal dasar ini harus dipelihara dan dikembangkan karena dinilai dapat mengatasi gangguan faktor-faktor non-agama seperti ekonomi dan politik.
"Kami dan kita semua harus optimistis karena kita memiliki modal dasar. Kita tahu persis agama-agama di Indonesia mengajarkan kerukunan, kasih sayang, perdamaian dan juga kita komitmen pada negara Pancasila dalam merawat kemajemukan ini," tegasnya. (hri/hri)











































