Soal Video Mesum, Farhan dan HA Dicek Fisik

Soal Video Mesum, Farhan dan HA Dicek Fisik

Mei Amelia R - detikNews
Sabtu, 28 Okt 2017 09:28 WIB
Foto: Muhammad Farhan. (Mei Amelia/ detikcom)
Jakarta - Muhammad Farhan dan teman wanitanya, HA membuktikan bahwa sosok di video bukan mereka berdua dengan menunjukkan ciri-ciri khas pada fisiknya. Pemeriksaan ciri fisik itu dilakukan oleh tim dokter Polresta Depok.

"Pemeriksaan ini sifatnya sementara, dilakukan tim dokter dari Urkes (Urusan Kesehatan) Polresta Depok untuk memperkuat keterangan yang telah disampaikan kepada penyidik," ujar Kasat Reskrim Polresta Depok Kompol Putu Kholis Aryana kepada wartawan di Mapolresta Depok, Sabtu (28/10/2017) dini hari.

HA membantah soal video mesum itu. Ia menunjukkan sebuah bekas jahitan para bagian dadanya ke dokter perempuan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ada keterangannya terkait riwayat dia pernah menjalani operasi di bagian sensitif di bagian tubuhnya (sehingga diperiksa dokter)," jelas Putu.

Hal yang sama juga dilakukan kepada Farhan. Farhan menunjukkan ciri fisiknya yang berbeda dengan penampakan pria pada video mesum.

"Dari suara, jari kaki beda," kata Jafar, paman Farhan saat menemani pemeriksaan dokter di Polresta Depok, semalam.

Untuk membuktikan tudingan itu, keduanya membawa bukti-bukti. Bukti-bukti berupa dokumen digital itu akan diselidiki lebih mendalam oleh pihak kepolisian. (mei/nvl)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads