"Kondisi pasien saat ini sudah stabil dan dokter bedah kami masih sedang melakukan tindakan pembersihan. Dan ada rencana pasian kurang lebih 5 yang akan dipulangkan hari ini," kata Elliyanah ketika ditemui di RSIA Bun, Jalan Raya Kosambi Timur, Kosambi, Tangerang, Jumat (27/10/2017).
![]() |
Dia mengatakan kelima orang tersebut dibolehkan pulang karena sudah dalam kondisi stabil. Nantinya mereka akan jalani rawat jalan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Total masih ada 4 orang yang dilakukan tindakan pembersihan luka oleh dokter bedah kami," ujarnya.
Sebelumnya diberitakan, ada sebanyak 40 orang yang ditangani RSIA Bun pada awal terjadinya ledakan dan kebakaran pabrik kembang api di area Pergudangan 99, Kosambi, Kabupaten Tangerang. Kemudian, beberapa pasien dirujuk ke RS lain karena keterbatasan fasilitas di RSIA Bun.
Sementara itu, ledakan yang terjadi pada Kamis (26/10) pagi kemarin, mengakibatkan 47 orang lainnya tewas. Jasad korban kini telah berada di RS Polri untuk diidentifikasi. (jbr/fdn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini