Kapolsek Tamansari Iptu Nurhidayat mengatakan Herawati warga yang melintas di lokasi pukul 02.00 WIB tadi. Sejumlah saksi sudah diperiksa polisi terkait penemuan mayat ini.
"Korban ditemukan sudah tergeletak di pinggir jalan, di semak-semak. Laporan baru masuk ke kami, sekitar pukul 02:30 wib. Kita cek lokasi, langsung lakukan olah TKP dan mintai keterangan saksi," kata Nurhidayat, Senin (23/10/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Awalnya kami mengira korban adalah korban perampasa motor, karena kita temukan SIM di dompet korban. Tapi ternyata bukan, dugaan awal korban ini korban pembunuhan," kata Nurhidayat.
Saat ini, lanjutnya, pihaknya masih menyelidiki temuan mayat tersebut.Polisi juga masih berupaya mencari keluarga korban sesuai dengan kartu tanda penduduk (KTP) yang ditemukan di lokasi.
"Kita masih telusuri, motifnya apa pelakunya siapa," kata Nurhidayat.
Nurhidayati menambahkan, Herawati merupakan seorang pegawai toko di salah satu mal di Kota Bogor. Jenazah korban saat ini masih berada di RSUD Ciawi untuk diautopsi.
"Kita sudah tanyai beberapa saksi. Korban merupakan seorang pegawai di toko di (mal) Ekalokasari. Anggota di lapangan sudah mengonfirmasi, sementara ini korban memang betul bekerja di Ekalokasari itu," kata Nurhidayat. (idh/idh)











































