Jokowi: Saya Berharap Veteran Memperkuat Karakter Bangsa

Jokowi: Saya Berharap Veteran Memperkuat Karakter Bangsa

Bagus Prihantoro Nugroho - detikNews
Kamis, 19 Okt 2017 13:29 WIB
Jokowi: Saya Berharap Veteran Memperkuat Karakter Bangsa
Presiden Jokowi menghadiri kongres ke-11 Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI). (Bagus Prihantoro/detikcom)
Jakarta - Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) menggelar kongres ke-11 yang ditutup Presiden Jokowi. Jokowi menyampaikan apresiasi untuk para veteran yang telah berjuang merebut hingga mempertahankan kemerdekaan.

"Karena itu, saya senantiasa, saya berharap Legiun Veteran memperkuat karakter bangsa," kata Jokowi di lokasi acara, Hotel Borobudur, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Kamis (19/10/2017).

Bagi Jokowi, Indonesia adalah negara besar dengan 17.000 pulau dan 714 suku sehingga perlu persatuan untuk mempertahankannya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tapi kita telah membuktikan kalau NKRI kita sakti, Pancasila kita sakti. Kuncinya adalah yang telah diwariskan para veteran," kata Jokowi.

Jokowi mengajak para veteran terus mengawal generasi penerus bangsa sehingga semangat para veteran dapat diteruskan.

"Atas nama pemerintah, rakyat, saya sampaikan terima kasih," ungkap Jokowi. (bag/aan)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads