"Iya, benar kejadian itu, sakit punya penyakit, kayak ada surat dari dokternya juga. Materi saja kerusakan," kata Wakalantas Polres Metro Jakarta Pusat Kompol Lilik Sumadi saat dihubungi detikcom, Rabu (18/10/2017).
Lilik mengatakan TM mengendarai Toyota Agya dengan nomor polisi B-1752-URG. Ia melaju dari arah selatan ke Utara di Jalan Mangga Dua Dalam, Sawah Besar, Jakarta Pusat, sekitar pukul 09.30 WIB. Sesampai di depan makam Habib Sayyid Abu Bakar, TM menabrak kendaraan sepeda motor dan terus melaju.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
TM sempat diamankan di kantor Lantas Jakarta Pusat. Kemudian TM dikembalikan ke keluarganya.
Kejadian ini direkam oleh banyak pengguna jalan di lokasi. Dari sejumlah video yang viral, terlihat TM bertelanjang dada atau topless.
Foto: Screenshot Video |












































Foto: Screenshot Video