Kebakaran Ruko di Pondok Kopi, 12 Unit Damkar Dikerahkan

Kebakaran Ruko di Pondok Kopi, 12 Unit Damkar Dikerahkan

Elza Astari Retaduari - detikNews
Rabu, 18 Okt 2017 07:16 WIB
Foto: Ruko kebakaran di Duren Sawit. (Dok. BPBD DKI).
Jakarta - Kebakaran melanda sebuah ruko di kawasan Pondok Kopi, Jakarta Timur, pagi ini. Sebanyak 12 unit mobil Damkar dikerahkan.

Peristiwa ini terjadi di Ruko Malaka Country di Jalan Pondok Kopi, Duren Sawit, Jakarta Timur, Rabu (18/10/2017). Api muncul dari lantai paling atas dari ruko 3 lantai itu.

"06.46 Kebakaran Ruko Malaka Country di Jl Pondok Kopi Duren Sawit JakTim sdh dlm penanganan petugas Damkar dgn 12 unit mobil damkar," demikian keterangan TMC Polda Metro Jaya melalui akun Twitternya seperti dilihat detikcom, Rabu (18/10) pukuil 07.10 WIB

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Petugas kepolisian juga sudah berada di lokasi guna membantu penanganan kebakaran tersebut. Belum ada informasi penyebab dari kebakaran.

Hingga saat ini petugas pemadam kebakaran masih melakukan pemadaman api. Proses pemadaman sudah masuk pada tahap pendinginan.

Belum ada informasi apakah ada korban akibat peristiwa kebakaran. Demikian juga mengenai kerugian dari kejadian ini. (elz/elz)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads