Ganjar Pranowo Dipanggil Jadi Saksi Sidang e-KTP Jumat Besok

Ganjar Pranowo Dipanggil Jadi Saksi Sidang e-KTP Jumat Besok

Faiq Hidayat - detikNews
Kamis, 12 Okt 2017 18:38 WIB
Ganjar Pranowo Dipanggil Jadi Saksi Sidang e-KTP Jumat Besok
Ganjar Pranowo (Foto: Agung Pambudhy/detikcom)
Jakarta - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo kembali dipanggil untuk memberikan keterangan sebagai saksi sidang terdakwa Andi Agustinus alias Andi Narogong pada Jumat (13/10) besok. Selain itu, kakak Andi Narogong, Dedi Priyono, juga dipanggil sebagai saksi.

"Saksi Ganjar Pranowo, Dedi Priyono, Sandra dan Onny Hendro Adhiaksono," kata pengacara Andi Narogong, Samsul Huda, Kamis (12/10/2017).

Ganjar Pranowo Dipanggil Jadi Saksi Sidang e-KTP Jumat BesokAndi Narogong (Foto: Agung Pambudhy/detikcom)

Sandra dan Onny merupakan pihak swasta. Sebelumnya, Ganjar tidak hadir dalam sidang kasus korupsi e-KTP pada Senin (9/10) kemarin.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat itu, Ganjar harus menghadiri kegiatan kenegaraan di Semarang, Jawa Tengah. Jaksa KPK pun menerima permohonan izin ketidakhadiran dari Ganjar.

"Sedangkan Ganjar Pranowo karena harus menghadiri kegiatan kenegaraan di Semarang," ujar Jubir KPK Febri Diansyah, Senin (9/10).

Andi Narogong didakwa melakukan korupsi pengadaan e-KTP, mulai penganggaran hingga proses pengadaan barang dan jasa. Andi didakwa melakukan korupsi bersama-sama dengan Setya Novanto dan empat orang lainnya. Saat proyek bergulir, Ganjar Pranowo anggota Komisi II DPR.

(fai/dhn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads