6 Bulan Sejak Novel Diteror, Istri Kecewa Pelaku Belum Terungkap

6 Bulan Sejak Novel Diteror, Istri Kecewa Pelaku Belum Terungkap

Nur Indah Fatmawati - detikNews
Rabu, 11 Okt 2017 15:57 WIB
6 Bulan Sejak Novel Diteror, Istri Kecewa Pelaku Belum Terungkap
Rina Emilda ketika menunjukkan foto Novel usai menjalani operasi tahap pertama pada Agustus lalu (Foto: Agung Pambudhy/detikcom)
Jakarta - Tepat 6 bulan lalu, Novel Baswedan mengalami teror penyiraman air keras. Namun hingga kini pelaku teror itu masih belum juga terungkap.

"Sudah 6 bulan dan nggak terungkap, seperti dugaan awal Novel Baswedan memang kasusnya tidak akan diungkap," kata istri Novel, Rina Emilda, ketika dihubungi detikcom, Rabu (11/10/2017).

Emil, panggilan karib istri Novel, kecewa karena tidak ada kejelasan atas kasus tersebut. Satu-satunya harapan Emil disandarkan pada Presiden Joko Widodo (Jokowi)agar tim gabungan pencari fakta (TGPG) segera dibentuk.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Keluarga kecewa. Tentunya harapan keluarga tetap dibentuk TGPF karena dari awal memang kasus ini Mas Novel menduga tidak akan diungkap. Jadi harapan keluarga hanya kepada presiden untuk membentuk TGPF," kata Emil.

Sebelumnya, Emil sempat direncanakan bertemu Jokowi pada 30 atau 31 Agustus tetapi pertemuan itu urung terjadi karena Emil berada di Singapura. Saat ini pun, Emil sedang berada di Singapura menemani suaminya yang akan menjalani operasi tahap kedua.

Rencana operasi tahap kedua untuk Novel akan dilakukan pada akhir Oktober ini. Setelahnya, Novel akan kembali bekerja di KPK.

"Iya, kalau Novel Baswedan Insyaallah akan beraktivitas bekerja seperti biasa," tuturnya.

Novel Baswedan mengalami kerusakan di kedua matanya setelah diteror dengan cara disiram air keras pada 11 April 2017. Hingga kini pelaku teror itu belum diungkap polisi dengan tuntas.

Sebagai tindak lanjut, Polri dan KPK direncanakan membentuk tim untuk mempercepat pengusutan kasus ini. Namun faktanya, KPK menyebut belum ada perkembangan lebih lanjut. (nif/dhn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads