Risma Bakal Maju di Pilgub Jatim, PKB Tetap Yakin dengan Gus Ipul

Risma Bakal Maju di Pilgub Jatim, PKB Tetap Yakin dengan Gus Ipul

Gibran Maulana Ibrahim - detikNews
Senin, 09 Okt 2017 16:14 WIB
Risma Bakal Maju di Pilgub Jatim, PKB Tetap Yakin dengan Gus Ipul
Foto: Dok. Daniel Johan
Jakarta - PKB tak gentar menghadapi majunya Tri Rismaharini sebagai calon gubernur di Pilgub Jawa Timur 2018. PKB tetap yakin mengusung Saifullah Yusuf (Gus Ipul) di Pilgub Jatim.

"Posisi PKB siap lahir-batin bersama kekuatan kiai dan NU untuk memenangkan hati rakyat sampai Gus Ipul dilantik," kata Wasekjen PKB Daniel Johan kepada wartawan, Senin (9/10/2017).

Daniel kemudian yakin PDIP bisa diajak berkoalisi, sehingga bisa memenangi Pilgub Jatim.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"PKB yakin untuk Jatim akan bersatu dengan PDIP. Insyaallah, nahdliyin akan bersatu dengan marhaen untuk Jatim. Jas hijau akan bersatu dengan jas merah untuk kemenangan dan kebaikan rakyat Jatim," tutur Daniel.

PDIP sebagai partai yang menaungi Risma sebetulnya belum mendeklarasikan dukungan. Risma pun hanya memberi sinyal saat ditanyai wartawan setelah bertemu Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto.

"Tunggu tanggal mainnya," kata Risma dengan nada bercanda setelah bertemu Hasto. (gbr/bag)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads