Pantauan detikcom di Stasiun Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (3/10/2017), KRL yang dari arah Bogor itu awalnya berhenti pukul 11.00 WIB. Setelah sejam menunggu, KRL akhirnya bisa berangkat pukul 12.00 WIB.
Kebanyakan dari penumpang KRL dari Bogor-Manggarai memang memilih tidak mencari alternatif angkutan lain. Penumpang memang memilih tetap bertahan dan menunggu kereta bisa jalan lagi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya, KRL anjlok sekitar pukul 07.40 WIB di wilayah Stasiun Manggarai. Kereta itu kini telah dievakuasi dan dibawa ke Dipo Bukit Duri. (idh/fdn)











































