Daftar Cagub Jatim ke Demokrat, Khofifah Sempat Temui Pakde Karwo

Pilgub Jatim 2018

Daftar Cagub Jatim ke Demokrat, Khofifah Sempat Temui Pakde Karwo

Zaenal Effendi - detikNews
Senin, 02 Okt 2017 14:40 WIB
Soekarwo alias Pakde Karwo (Foto: Bagus Prihantoro Nugroho)
Surabaya - Khofifah Indar Parawansa resmi mendaftar sebagai cagub Jatim melalui Partai Demokrat (PD). Ternyata, sebelum mendaftar, ia sempat bertemu Ketua DPD PD Jatim Soekarwo alias Pakde Karwo.

"Wajar karena dia mau daftar tanya ke saya ketua DPD, katanya beliau sehari di Surabaya. Datang, tanya apa syaratnya. Saya jawab blanko," ujar Soekarwo di DPRD Jatim, Surabaya, Senin (2/10/2017).

Soekarwo mengungkapkan, pertemuan tersebut berlangsung 15 menit. Saat bertemu, Khofifah didampingi timnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


"Cuma sebentar, ketemu di Grahadi hanya 15 menit. Ada timnya, pukul 19.00 WIB Sabtu malam minggu," jelas Gubernur Jatim ini.

Dalam pertemuan singkat itu, Soekarwo menjelaskan mekanisme pendaftaran cagub melalui PD. Memang diketahui, Khofifah sempat berada di Jatim.

"Saya jelaskan, nanti dokumen diserahkan ke DPP. Bagaimana setelah blanko, saya jelaskan kalau urusan DPP. Saya juga sudah Pak Pramono Edhie, sekjen seterusnya urusannya DPP sampai di situ saja," terang Soekarwo. (ze/dkp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads