PDIP Gelar Kursus Politik untuk Membumikan Pancasila

PDIP Gelar Kursus Politik untuk Membumikan Pancasila

Parastiti Kharisma Putri - detikNews
Minggu, 24 Sep 2017 14:12 WIB
PDIP Gelar Kursus Politik untuk Membumikan Pancasila
Foto: Parastiti Kharisma Putri/detikcom
Jakarta - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menggelar kursus politik Pancasila dengan tema Jiwa dan Kepribadian Bangsa. Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto berharap kursus politik ini dapat menggerakkan masyarakat untuk membumikan Pancasila.

"Jadi PDIP sesuai dengan tanggungjawabnya untuk membidangi Pancasila mengadakan kursus politik. Kursus politik ini kami berharap semua tergerak kan kembali untuk membumikan Pancasila itu," ujar Hasto di kantor PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (24/9/2017).

Hasto mengatakan kursus politik ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk mempersatukan masyarakat Indonesia dan menghalangi siapapun yang mencoba mengganti Pancasila dengan ideologi lain. Ia pun berharap Pancasila dapat menjadi 'way of life' bagi setiap masyarakat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami mencoba menghadirkan api Pancasilanya di dalam mempersatukan bangsa. Pancasila sebagai way of life dan kemudian Pancasila dalam situasi kekinian menghadapi ancaman dari ideologi yg lain, yaitu liberalisme, kapitalisme, khilafah dan berbagai upaya-upaya yang ingin mengingkari bangsa kita," kata Hasto.

Kursus politik ini telah berlangsung berlangsung sejak pukul 09.00 WIB. Presiden Republik Indonesia ke-5 sekaligus Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dijadwalkan akan mengisi materi pukul 16.00 WIB.

Kegiatan ini diikuti oleh 150 orang peserta dari kalangan profesional seperti advokat, notaris, pengacara dan lain sebagainya sebagai angkatan kedua. Sebelumnya pada bulan Agustus lalu telah diadakan kegiatan yang sama dengan peserta dari kalangan pers. (yas/knv)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads