"Pemeriksaan (untuk) mengkonfirmasi barang bukti yang disita beberapa hari terakhir," ujar Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri Brigjen Herry Rudolf Nahak saat dihubungi, Rabu (13/9/2017).
Rudolf menyebut barang bukti yang akan dikonfirmasi berbeda dengan aset-aset yang lebih dulu disita penyidik. Sebelumnya penyidik menyita 8 perusahaan, 5 mobil, termasuk 13 rekening bank.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dokumen data calon jemaah First Travel Foto: Denita Matondang-detikcom |
"Ini (barang bukti) yang baru," kata Rudolf tanpa menyebutkan aset yang dimaksud.
Andika, Anniesa serta satu tersangka lainnya Siti Nuraida alias Kiki Hasibuan masuk ke Bareskrim gedung KKP, Jl Medan Merdeka Timur, Jakarta Pusat sekitar pukul 10.30 WIB Ketiganya menuju ruang Kasubdit V mengenakan baju tahanan.
Selain itu sejumlah penyidik tampak masuk-keluar membawa barang bukti dokumen data jemaah. (fdn/fdn)












































Dokumen data calon jemaah First Travel Foto: Denita Matondang-detikcom