"Kalau Bapak-Ibu ke ruangan saya, bisa saya perlihatkan kalau saya bisa memantau semua di KPK. Dari pengaduan masyarakat, pemeriksaan yang ada 60 lebih ruangan, seluruh koridor," kata Agus dalam rapat dengar pendapat (RDP) antara Komisi III DPR dan KPK di DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (12/9/2017).
"Toilet juga direkam," sambung Agus.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Maaf, maaf, maksudnya bukan toilet. Nggak ada rekaman di toilet KPK," ucap Agus di sela tawa mereka yang mengikuti rapat.
Rapat pun kembali berlanjut. Dari tawaran Agus itu, anggota Komisi III DPR tertarik melihat langsung ruangan pimpinan KPK seperti yang disampaikan Agus.
"Mungkin dari Humas KPK bisa membuat surat untuk kami ke KPK dan melihat langsung seperti apa tadi," ucap salah satu anggota Komisi III DPR. (dhn/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini