Petugas operator Jasa Marga, Aldo melaporkan truk tersebut terbalik di lajur satu jalan. Hingga kini petugas masih melakukan penanganan.
"Informasinya benar ada kecalakaan di Jalan Tol Lingkar Luar di Serpong KM 11+600 di lajur 1 atau lajur kiri. Terjadi kemacetan menjelang lokasi kejadian" ujar Aldo saat dikonfirmasi detikcom, Jumat (25/8/2017) pukul 03.09 WIB.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Petugas masih melakukan penanganan di lokasi kejadian. Kami belum mendapatkan informasi terkait penyebab dan korban jiwa dari kecelekaan tersebut," katanya. (nvl/dnu)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini