"Semoga bangsa Indonesia makin bersatu ya, kompak membangun negerinya bersama-sama," kata SBY saat meninggalkan Istana Merdeka, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Kamis (17/8/2017).
SBY hari ini menghadiri upacara peringatan hari kemerdekaan di Istana. Dia bertemu dengan para presiden terdahulu dan tentunya juga dengan Presiden Joko Widodo dan Wapres Jusuf Kalla.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
SBY juga ikut foto bersama dengan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri, BJ Habibie, serta Presiden Jokowi dan Wapres JK. SBY mengaku berbincang banyak dalam pertemuan.
"Insyaallah 2045 negara kita akan kuat, makin adil, dan makin makmur. Itu saja," kata SBY saat ditanya tentang harapannya.
SBY datang didampingi oleh istrinya, Ani Yudhoyono. Kedua putranya Agus Harimurti Yudhoyono dan Edhie Baskoro Yudhoyono pun hadir bersama istri masing-masing.











































