Diduga Lumpuh Akibat MR, Siswi Demak Dibawa ke RSUP Karyadi Semarang

Diduga Lumpuh Akibat MR, Siswi Demak Dibawa ke RSUP Karyadi Semarang

Wikha Setiawan - detikNews
Senin, 14 Agu 2017 17:15 WIB
RSUD Sunan Kalijaga Demak (Wikha Setiawan/detikcom)
Demak - Niken Angelia, siswi SMPN 4 Demak, mengalami kelumpuhan diduga setelah mendapat imunisasi Measles Rubella (MR). Dia dibawa ke RSUP Karyadi Semarang.

Niken menjalani pemeriksaan tim RSUP Karyadi guna mengetahui penyebab kelumpuhan. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Demak Gufrin Heru Putranto menuturkan kasus ini sedang ditindaklanjuti guna mengetahui penyebab pasti kelumpuhan pasien.

"Sudah ada perkembangan. Saat ini yang bersangkutan sedang diobservasi oleh tim Rumah Sakit Karyadi. Apakah penyebab atas kejadian tersebut," ujarnya melalui telepon selulernya kepada detikcom, Senin (14/8/2017)

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pihaknya baru akan melakukan tindakan lanjut setelah hasil dari RSUD Karyadi keluar secara resmi. Menurutnya, proses imunisasi MR di Kabupaten Demak sudah dilaksanakan sesuai dengan prosedur.

"Kami juga menunggu hasilnya seperti apa. Tentu petugas sudah sesuai prosedur yang ada toh ya," paparnya.

Terkait biaya perawatan pasien, Gufrin menambahkan masih akan menunggu hasil pemeriksaan.

"Bila disebabkan karena imunisasi pasti menjadi tanggung jawab pemerintah, tapi kalau sebab lain tentu pemerintah tidak menanggung. Tapi kemarin kita upayakan melalui Jamkesda. Oleh karena itu, kepesertaan Jamkesda menjadi penting," tutur dia.

Sebelum dibawa ke RSUP Karyadi, Niken sempat menjalani perawatan di RSI NU Demak dan RSUD Sunan Kalijaga Demak.

"Iya, sempat dirawat di Demak, kemudian dirujuk ke Karyadi. Selain perawatan juga untuk mengetahui penyebab pasti," tandasnya.

Sementara itu, pihak RSUD Sunan Kalijaga maupun RSI NU Demak belum dapat memberikan keterangan apa pun saat didatangi detikcom. (fay/fay)



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads