Hari terakhir Festival Indonesia ke-2 yang jatuh pada Minggu (6/8/2017), semakin ramai karena akhir pekan. Banyak warga Rusia yang datang dengan keluarga mereka.
Dwiki Dharmawan, Indra Lesmana, Gilang Ramadhan, Pra Budi Dharma, Donnya Suhendra dan Trie Utami tampil prima di Main Stage Festival Indonesia ke-2. Vokalis Krakatau Reunion, Trie Utami, menjelaskan bahwa mereka hadir dalam festival ini sebagai bagian dari delegasi Kabupaten Boyolali.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Krakatau Reunion Semakin Meriahkan Festival Indonesia ke-2 di Moskow (Novi-detikcom) |
Alunan musik etnik dari alat musik modern yang dimainkan para personel Krakatau Reunion menggema di Hermitage Garden, taman seluas 6 hektare yang menjadi lokasi digelarnya Festival Indonesia ke-2 ini.
Berbagai lagu ternama dari band tersohor ini ditampilkan, mulai dari Anyer, Dari Mata ke Mata, Perjalanan, hingga Lihat Sekitar Kita. Sambutan warga Rusia untuk penampilan Krakatau Reunion sungguh luar biasa.
Kursi-kursi yang disediakan di depan Main Stage terisi penuh. Kerumunan warga Rusia memenuhi area di depan panggung utama.
Tepuk tangan membahana setiap kali Krakatau Reunion mengakhiri lagu yang mereka bawakan. Vokal prima dari Trie Utami dipadu permainan keyboard, gitar, bass dan drum apik dari personel lainnya berhasil memukau ratusan warga Rusia.
Band yang awalnya bernama Krakatau ini berdiri tahun 1986 dan berhenti bermain tahun 1989, sebelum akhirnya mereka reuni pada tahun 2013 dan mengubah nama menjadi Krakatau Reunion.
Foto: Krakatau Reunion Semakin Meriahkan Festival Indonesia ke-2 di Moskow (Novi-detikcom) |












































Foto: Krakatau Reunion Semakin Meriahkan Festival Indonesia ke-2 di Moskow (Novi-detikcom)
Foto: Krakatau Reunion Semakin Meriahkan Festival Indonesia ke-2 di Moskow (Novi-detikcom)