Djarot dan Risma Dapat Penghargaan Nirwasita Tantra

Djarot dan Risma Dapat Penghargaan Nirwasita Tantra

Aditya Mardiastuti - detikNews
Rabu, 02 Agu 2017 10:38 WIB
Djarot dan Risma Dapat Penghargaan Nirwasita Tantra
Menteri LHK Siti Nurbaya (Jordan/detikcom)
Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat dan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini mendapatkan penghargaan Nirwasita Tantra. Penghargaan Nirwasita Tantra itu diserahkan oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya serta Menko Perekonomian Darmin Nasution dalam acara Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia.

Selain Djarot dan Risma, ada enam kepala daerah yang mendapat penghargaan tersebut. Mereka adalah Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno, Bupati Malang Rendra Kresna, Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan, Bupati Sukoharjo Wardoyo Wijaya, Wali Kota Bukit Tinggi Ramlan Nurwatias, dan Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi.

"Nirwasita Tantra merupakan penghargaan untuk kepala daerah atas kepemimpinannya dalam upaya meningkatkan kualitas lingkungan hidup daerah serta respons dan inovasi yang telah dan sedang dilakukan," kata Menteri Siti di gedung Manggala Wanabakti, Jl Gatot Subroto, Petamburan, Jakarta Pusat, Rabu (2/8/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara itu, penghargaan Adipura Kencana diterima oleh Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah, Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi, Wali Kota Malang Mochamad Anton, dan Bupati Kudus H Mustofa. Keenam kota ini dinilai berhasil menjaga kebersihan serta pengelolaan lingkungan perkotaan.

Selain penghargaan itu, Menteri Siti menyerahkan penghargaan Adiwiyata, Kalpataru, dan Adipura kepada para tokoh, kepala daerah, dan sekolah yang giat menjaga kelestarian lingkungan. Presiden Joko Widodo juga akan meresmikan Landmark Hutan Indonesia dan menanam pohon jati. (ams/rvk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads